HUBUNGAN KONSUMSI MAKANAN SIAP SAJI DAN AKTIVITAS FISIK DENGAN KEJADIAN OBESITAS PADA REMAJA PUTRI DI SMA NEGERI 2 METRO

ANGGRAINI, RENI DWI (2025) HUBUNGAN KONSUMSI MAKANAN SIAP SAJI DAN AKTIVITAS FISIK DENGAN KEJADIAN OBESITAS PADA REMAJA PUTRI DI SMA NEGERI 2 METRO. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Tanjungkarang.

[thumbnail of 1. LEMBAR SAMPUL.pdf] Text
1. LEMBAR SAMPUL.pdf

Download (88kB)
[thumbnail of 2. RINGKASAN.pdf] Text
2. RINGKASAN.pdf

Download (203kB)
[thumbnail of 3. KATA PENGANTAR.pdf] Text
3. KATA PENGANTAR.pdf

Download (425kB)
[thumbnail of 4. DAFTAR ISI.pdf] Text
4. DAFTAR ISI.pdf

Download (218kB)
[thumbnail of 5. BAB I.pdf] Text
5. BAB I.pdf

Download (133kB)
[thumbnail of 6. BAB II.pdf] Text
6. BAB II.pdf

Download (468kB)
[thumbnail of 7. BAB III.pdf] Text
7. BAB III.pdf

Download (246kB)
[thumbnail of 8. BAB IV.pdf] Text
8. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (294kB)
[thumbnail of 9. BAB V.pdf] Text
9. BAB V.pdf

Download (168kB)
[thumbnail of 10. DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
10. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (194kB)
[thumbnail of 11. LAMPIRAN.pdf] Text
11. LAMPIRAN.pdf

Download (917kB)

Abstract

RINGKASAN

Obesitas merupakan salah satu masalah kesehatan global yang semakin meningkat, termasuk kalangan remaja putri. Menurut data Riskesdas di Provinsi Lampung pada tahun 2013-2018, mengalami peningkaan prevalensi obesitas pada remaja usia 16-18 tahun berdasarkan kategori IMT sebesar 1,37%, yaitu dari 0,8% menjadi 2,17%. Obesitas disebabkan karena ketidakseimbangan dari kalori yang masuk dibanding yang keluar. Kalori diperoleh dari makanan sedangkan pengeluarannya melalui aktivitas tubuh dan olah raga. Obesitas juga bisa disebabkan karena beberapa faktor antara lain faktor makanan, faktor genetik, faktor hormonal atau metabolisme, faktor psikologis dan faktor aktivitas fisik. Remaja yang mengalami obesitas dapat berdampak negatif terhadap aktivitas yang terganggu, kesehatan fisik dan kesehatan psikososial. Obesitas juga dapat menurunkan kualitas hidup seseorang, terutama pada wanita dengan terganggunya fungsi sistem reproduksinya. Penelitian ini secara umum bertujuan untuk mengetahui hubungan konsumsi makanan siap saji dan aktivitas fisik dengan kejadian obesitas pada remaja putri di SMA Negeri 2 Metro. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan desain penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh remaja putri di SMA Negeri 2 Metro, sampel penelitian berjumlah 103 responden, perhitungan sampel dilakukan dengan menggunakan rumus analitik untuk dua proporsi dengan nilai Z = 1,96 dan Z = 0,84, data dikumpulkan menggunakan kuesioner melalui observasi dan wawancara diambil dengan teknik simple random sampling. Analisis data dilakukan secara bivariat menggunakan uji chi-square dengan menentukan tingkat kepercayaan 95%.
Hasil penelitian proporsi obesitas pada remaja putri sebanyak 46,6%, proporsi konsumsi makanan siap saji dalam jumlah banyak 43,7%, dan proporsi aktivitas fisik ringan 79,6%. Hasil uji statistik ada hubungan konsumsi makanan siap saji p-value 0,001 dan ada hubungan aktivitas fisik p-value 0,021.
Simpulan penelitian bahwa ada hubungan antara konsumsi makanan siap saji dan aktivitas fisik dengan kejadian obesitas pada remaja putri. Saran peneliti berharap pihak sekolah khususnya melalui kegiatan UKS, lebih aktif dalam melakukan edukasi mengenai konsumsi makanan yang sehat dan pentingnya aktivitas fisik secara rutin. UKS juga diharapkan dapat bekerja sama dengan tenaga kesehatan khususnya ahli gizi, untuk memberikan penyuluhan gizi, pemantauan status gizi, serta pendampingan dalam perencanaan makanan sehat bagi siswa dan siswi.

Kata Kunci : Obesitas Remaja, Konsumsi Makanan Siap Saji, Aktivitas Fisik
Daftar Bacaan : 64 (2000-2025)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Poltekkes Tanjungkarang Jurusan Kebidanan > Poltekkes Tanjungkarang Jurusan Kebidanan Program Studi Sarjana Terapan Kebidanan Metro
Depositing User: ruang baca Bidan metro
Date Deposited: 23 Oct 2025 01:14
Last Modified: 23 Oct 2025 01:14
URI: http://repository.poltekkes-tjk.ac.id/id/eprint/7564

Actions (login required)

View Item
View Item