PENERAPAN P E M B E R I A N K O M P R E S A I R H A N G A T U N T U K A D A P T A S I NYERI PERSALINAN PADA IBU BERSALIN PRIMIPAR TERHADAP NY.S DI PMB DWI LESTARI,A.Md.Keb LAMPUNG SELATAN TAHUN 2024

Sunarti, Neng (2024) PENERAPAN P E M B E R I A N K O M P R E S A I R H A N G A T U N T U K A D A P T A S I NYERI PERSALINAN PADA IBU BERSALIN PRIMIPAR TERHADAP NY.S DI PMB DWI LESTARI,A.Md.Keb LAMPUNG SELATAN TAHUN 2024. Diploma thesis, POLTEKKES KEMENKES TANJUNGKARANG.

[thumbnail of 1. LEMBAR SAMPUL.pdf] Text
1. LEMBAR SAMPUL.pdf

Download (42kB)
[thumbnail of 2. ABSTRAK.pdf] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (80kB)
[thumbnail of 3. KATA PENGANTAR.pdf] Text
3. KATA PENGANTAR.pdf

Download (672kB)
[thumbnail of 4. DAFTAR ISI.pdf] Text
4. DAFTAR ISI.pdf

Download (170kB)
[thumbnail of 5. BAB I.pdf] Text
5. BAB I.pdf

Download (45kB)
[thumbnail of 6. BAB II.pdf] Text
6. BAB II.pdf

Download (218kB)
[thumbnail of 7. BAB III.pdf] Text
7. BAB III.pdf

Download (112kB)
[thumbnail of 8. BAB IV.pdf] Text
8. BAB IV.pdf

Download (177kB)
[thumbnail of 9. BAB V.pdf] Text
9. BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (96kB)
[thumbnail of 10. BAB VI.pdf] Text
10. BAB VI.pdf

Download (98kB)
[thumbnail of 11. DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
11. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (93kB)
[thumbnail of 12. LAMPIRAN.pdf] Text
12. LAMPIRAN.pdf

Download (336kB)

Abstract

Nyeri persalinan merupakan hal fisiologis yang dirasakan ibu menjelang
persalinan. Intensitas nyeri yang dirasakan oleh ibu akan berbeda, bahkan ibu
yang sama akan merasakan nyeri persalinan yang berbeda setiap persalinan. Nyeri
persalinan merupakan pengalaman subjektif masing-masing individu sebagai
akibat timbulnya perubahan fungsi organ tubuh yang terlihat dalam menentukan
kemajuan persalinan melalui jalan lahir. Nyeri persalinan disebabkan karena
peregangan serviks, kontraksi uterus dan penurunan serviks, salah satunya adalah
Ny.S G1P0A1 yang mengalami nyeri persalinan.
Tujuan melakukan penerapan pemberian kompres air hangat untuk
adaptasi nyeri persalinan pada ibu bersalin primipara terhadap Ny.S diberikan
dibagian pinggang ibu, karena rasa hangat akan meningkatkan sirkulasi darah ke
area pinggang.
Metode studi kasus yang digunakan dengan dokumentasi 7 langkah varney
dan dengan melakukan kompres air hangat sebanyak 5 kali di bagian pinggang
Ny. S G1P0A0 inpartu kala 1 fase aktif di PMB Dwi Lestari A.Md.,Keb.
Hasil yang didapatkan dari penerapan kompres air hangat kepada Ny.S
yaitu penerapan kompres air hangat untuk adaptasi nyeri persalinan kala 1 fase
aktif dengan suhu 37-41℃ menempatkan pada bagian pinggang bawah ibu
dengan posisi miring selama 30 menit secara berulang. Pada pengompresan
pertama didapatkan skala nyeri 4 setelah dilakukan kompres turun menjadi 3,
pengompresan kedua didapatkan skala nyeri 6 setelah dilakukan kompres turun
menjadi 5, pengompresan ketiga didapatkan skala nyeri 7 setelah dilakukan
kompres turun menjadi 6, pengompresan keempat didapatkan skala nyeri 8 setelah
dilakukan kompres turun menjadi 7, pengompresan kelima didapatkan skala nyeri
10 setelah dilakukan kompres turun menjadi 9. Dapat disimpulkan bahwa
kompres air hangat dapat mengurangi nyeri persalinan kala 1 fasee aktif. Penulis
mengharapkan kepada tenaga kesehatan metode ini bisa diterapkan untuk
membantu mengurangi nyeri persalinan kala 1 fase aktif.

Kata kunci : Adaptasi nyeri persalinan, kompres air hangat, kala 1
Daftar bacaan : 9 (2020-2023)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Poltekkes Tanjungkarang Jurusan Kebidanan > Poltekkes Tanjungkarang Jurusan Kebidanan Program Studi DIII Kebidanan
Depositing User: Unnamed user with email repository@poltekkes-tjk.ac.id
Date Deposited: 22 Jul 2024 04:08
Last Modified: 22 Jul 2024 04:08
URI: http://repository.poltekkes-tjk.ac.id/id/eprint/6332

Actions (login required)

View Item
View Item