HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU TENTANG GIZISEIMBANGDENGAN KEJADIAN STUNTING PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SUKOHARJO KABUPATEN PRINGSEWU TAHUN 2024

RAHMAWATI, ELSA (2024) HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU TENTANG GIZISEIMBANGDENGAN KEJADIAN STUNTING PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SUKOHARJO KABUPATEN PRINGSEWU TAHUN 2024. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Tanjungkarang.

[thumbnail of 1. LEMBAR SAMPUL.pdf] Text
1. LEMBAR SAMPUL.pdf

Download (405kB)
[thumbnail of 2. ABSTRAK.pdf] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (719kB)
[thumbnail of 3. KATA PENGANTAR.pdf] Text
3. KATA PENGANTAR.pdf

Download (990kB)
[thumbnail of 4. DAFTAR ISI.pdf] Text
4. DAFTAR ISI.pdf

Download (445kB)
[thumbnail of 5. BAB I.pdf] Text
5. BAB I.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of 6. BAB II.pdf] Text
6. BAB II.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of 7. BAB III.pdf] Text
7. BAB III.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of 8. BAB IV.pdf] Text
8. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (453kB)
[thumbnail of 9. BAB  V.pdf] Text
9. BAB V.pdf

Download (311kB)
[thumbnail of 10. DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
10. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (604kB)
[thumbnail of 11. LAMPIRAN.pdf] Text
11. LAMPIRAN.pdf

Download (636kB)

Abstract

RINGKASAN

Stunting adalah kondisi dimana tinggi badan anak lebih pendek dari anak-anak seusianya. Berdasarkan pra-survey tahun 2022 di wilayah kerja Dinas Kesehatan kabupaten Pringsewu angkastunting mengalami penurunan, dari sebelumnya 19% pada tahun 2021menjadi 16,2%. Pada wilayah Kabupaten Pringsewu di kecamatan Sukoharjomemiliki 21% balita yang stunting.
Tujuan penelitian ini adalah diketahuinya hubungan pengetahuan ibu tentang gizi seimbang dengan kejadia stunting di wilayah kerja Puskesmas Sukoharjo Kabupaten Pringsewu Tahun 2024. Metode penelitian yang diterapkan adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan desain survey analitik dan metode pendekatan cross sectional. Populasi pada penelitian ini yaitu ibu yang mempunyai balita yang berusia 6-24 bulan di wilayah kerja Puskesmas Sukoharjo dengan total responden 85 orang. Variabel independent dalam penelitian ini adalah pengetahuan ibu tentang gizi seimbang. Sementara itu, variabel dependen yang diteliti adalah kejadian stunting. Teknik pengumpulan data sampel adalah menggunakan teknik proposional random sampling. Data dianalisis dengan metode analisis univariat dan bivariat. Uji statistik menggunakan uji statistik chi¬-square.
Hasil penelitian bahwa prevalensi kejadian stunting pada balita di wilayah kerja Puskesmas Sukoharjo mencapai 27.1%. Lebih separuh responden berpengetahuan baik sebanyak 63.5%. Adanya hubungan signifikan antara pengetahuan ibu tentang gizi seimbang dengan kejadian stunting pada balita, dengan p-value 0,000 (<0,05). Kesimpulan terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan ibu tentang gizi seimbang dengan kejadian stunting. Saran, diharapkan tenaga kesehatan untuk terus memberikan pendampingan dan penyuluhan kepada ibu balita terkait pengetahuan gizi seimbang untuk memberikan nutrisi kepada balitanya agar tumbuh dan berkembang dengan optimal.

Kata Kunci :Gizi Seimbang, Pengetahuan ibu, danStunting.
Daftar Bacaan : 19 (2017-2024)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Poltekkes Tanjungkarang Jurusan Kebidanan > Poltekkes Tanjungkarang Jurusan Kebidanan Program Studi Sarjana Terapan Kebidanan
Depositing User: agus abang setiawan
Date Deposited: 25 Jul 2024 08:20
Last Modified: 25 Jul 2024 08:20
URI: http://repository.poltekkes-tjk.ac.id/id/eprint/5837

Actions (login required)

View Item
View Item