FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF PADA IBU PEKERJA DI WILAYAH PUSKESMAS BERINGIN RAYA KOTA BANDAR LAMPUNG TAHUN 2021

YUSTIZA, NON RACHMANI (2021) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF PADA IBU PEKERJA DI WILAYAH PUSKESMAS BERINGIN RAYA KOTA BANDAR LAMPUNG TAHUN 2021. Diploma thesis, Poltekkes Tanjungkarang.

[thumbnail of 1. LEMBAR SAMPUL.pdf] Text
1. LEMBAR SAMPUL.pdf

Download (165kB)
[thumbnail of 2. ABSTRAK.pdf] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (153kB)
[thumbnail of 3. KATA PENGANTAR.pdf] Text
3. KATA PENGANTAR.pdf

Download (811kB)
[thumbnail of 4. DAFTAR ISI.pdf] Text
4. DAFTAR ISI.pdf

Download (249kB)
[thumbnail of 5. BAB I.pdf] Text
5. BAB I.pdf

Download (272kB)
[thumbnail of 6. BAB II.pdf] Text
6. BAB II.pdf

Download (541kB)
[thumbnail of 7. BAB III.pdf] Text
7. BAB III.pdf

Download (290kB)
[thumbnail of 8. BAB IV.pdf] Text
8. BAB IV.pdf

Download (351kB)
[thumbnail of 9. BAB V.pdf] Text
9. BAB V.pdf

Download (149kB)
[thumbnail of 10. DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
10. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (253kB)
[thumbnail of 11. LAMPIRAN.pdf] Text
11. LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Air Susu Ibu (ASI) merupakan nutrisi terbaik bagi bayi. Rendahnya asupan ASI Eksklusif menjadi ancaman bagi pertumbuhan dan perkembangan anak. Menyusui merupakan hak setiap ibu, banyak faktor yang mempengaruhi peran ibu dalam memberikan ASI salah satunya adalah ibu pekerja, sedangkan jumlah pekerja perempuan terus meningkat setiap tahunnya. Pemberian ASI eksklusif juga dipengaruhi oleh banyak faktor.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan pemberian ASI eksklusif pada ibu pekerja di wilayah Puskesmas Beringin Raya. Faktor-faktor yang diteliti adalah pengetahuan, sikap, dukungan suami dan dukungan tenaga kesehatan.
Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan rancangan cross sectional dengan responden 53 ibu pekerja. Sampel diambil dengan teknik purposive sampling menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan analisis univariat, dan analisis bivariat (chi square). Persentase pemberian ASI eksklusif pada ibu pekerja adalah 52,8%.
Hasil penelitian berdasarkan uji chi square diperoleh kesimpulan bahwa variabel yang berhubungan dengan pemberian ASI Eksklusif pada ibu pekerja adalah pengetahuan (p=0.031) OR=5,5, sikap (p=0.004) OR=6,4, dukungan suami (p=0.020) OR=4,5, dan dukungan tenaga kesehatan (p=0.009) OR=5,8, adalah berhubungan dengan pemberian ASI ekeklusif pada ibu pekerja.

Katakunci : ASI eksklusif, ibu pekerja, pengetahuan, sikap, dukungan suami, dukungan tenaga kesehatan
Daftar bacaan : 31 (2008-2019)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Poltekkes Tanjungkarang Jurusan Kebidanan > Poltekkes Tanjungkarang Jurusan Kebidanan Program Studi Sarjana Terapan Kebidanan
Depositing User: agus abang setiawan
Date Deposited: 08 Jun 2022 04:03
Last Modified: 08 Jun 2022 04:03
URI: http://repository.poltekkes-tjk.ac.id/id/eprint/38

Actions (login required)

View Item
View Item