PEMBUATAN GIGI TIRUAN LENGKAP LEPASAN AKRILIK RAHANG ATAS DAN RAHANG BAWAH PADA KASUS TORUS PALATINUS

ARDINATA, RANDES (2025) PEMBUATAN GIGI TIRUAN LENGKAP LEPASAN AKRILIK RAHANG ATAS DAN RAHANG BAWAH PADA KASUS TORUS PALATINUS. Diploma thesis, POLTEKKES KEMENKES TANJUNGKARANG.

[thumbnail of 1. LEMBAR SAMPUL.pdf] Text
1. LEMBAR SAMPUL.pdf

Download (22kB)
[thumbnail of 2. ABSTRAK.pdf] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (300kB)
[thumbnail of 3. KATA PENGANTAR.pdf] Text
3. KATA PENGANTAR.pdf

Download (491kB)
[thumbnail of 4. DAFTAR ISI.pdf] Text
4. DAFTAR ISI.pdf

Download (17kB)
[thumbnail of 5. BAB I.pdf] Text
5. BAB I.pdf

Download (20kB)
[thumbnail of 6. BAB II.pdf] Text
6. BAB II.pdf

Download (597kB)
[thumbnail of 7. BAB III.pdf] Text
7. BAB III.pdf

Download (324kB)
[thumbnail of 8. BAB IV.pdf] Text
8. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (209kB)
[thumbnail of 9. BAB V.pdf] Text
9. BAB V.pdf

Download (13kB)
[thumbnail of 10. DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
10. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (141kB)
[thumbnail of 11. LAMPIRAN.pdf] Text
11. LAMPIRAN.pdf

Download (311kB)

Abstract

RINGKASAN

Gigi tiruan lengkap lepasan adalah protesa yang menggantikan seluruh gigi yang hilang dan dapat dibuka pasang oleh pasien. Penulis mendapatkan kasus tentang pembuatan gigi tiruan lengkap lepasan akrilik rahang atas dan rahang bawah dengan kasus torus palatinus.
Tujuan penulisan laporan tugas akhir ini adalah untuk mengetahui desain, cara pemilihan dan penyusunan elemen gigi, kendala-kendala dan cara mengatasinya dalam pembuatan gigi tiruan lengkap lepasan akrilik dengan kasus torus palatinus.
Prosedur pembuatan dimulai dari tahap pembuatan sendok cetak perorangan, beading dan boxing, bite rim, penanaman artikulator. Kemudian dilakukan penyusunan elemen gigi, flasking, boiling out, packing, curing, deflasking, finishing, dan polishing.
Hasil, desain dan warna elemen gigi sesuai SPK, retensi saat fitting baik, basis halus, mengkilap, tidak porus. Insersi pada pasien didapatkan retensi dan stabilisasi yang baik dan mudah dilepas pasang. Simpulan, desain basis rahang atas dan rahang bawah menggunakan horse shoe. Perluasan basis rahang atas ke distal sampai tuberositas maksila dan rahang bawah sampai retromolar pad. Sayap sampai batas mukosa bergerak dan tidak bergerak. Elemen gigi menggunakan ukuran F18 (sedang) dengan warna gigi A3. Elemen gigi disusun secara normal. Kendala, peninggian gigitan pada saat remounting karena menggunakan metode flasking pulling the casting. Pada saat try-in model malam terjadi perubahan tinggi gigitan sehingga pasien kesulitan menutup mulut akibat kesalahan saat pemasangan artikulator. Saran, pada pengepresan saat packing, kuvet atas dan bawah pastikan berkontak metal to metal. Pada pemasangan artikulator pastikan incisal pin sejajar dengan midline biterim dan incisal guide table menyentuh guide table

Kata kunci : Full Denture, Akrilik, Torus Palatinus
Daftar Bacaan : 14 (1996–2022)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
Divisions: POltekkes Tanjungkarang Jurusan Teknik Gigi > Poltekkes Tanjungkarang Program Studi D-III Teknik Gigi
Depositing User: Unnamed user with email repository@poltekkes-tjk.ac.id
Date Deposited: 12 Dec 2025 07:35
Last Modified: 12 Dec 2025 07:35
URI: http://repository.poltekkes-tjk.ac.id/id/eprint/8048

Actions (login required)

View Item
View Item