D, FRANTIKA NAOMI J (2024) HUBUNGAN JARAK KEHAMILAN (SPASING) DENGAN KEJADIAN PREEKLAMPSIA PADA IBU HAMIL DI RSUD Dr.H.ABDUL MOELOEK BANDAR LAMPUNG TAHUN 2023. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Tanjungkarang.
1. LEMBAR SAMPUL.pdf
Download (136kB)
2. ABSTRAK.pdf
Download (574kB)
3. KATA PENGANTAR.pdf
Download (1MB)
4. DAFTAR ISI.pdf
Download (342kB)
5. BAB I.pdf
Download (906kB)
6. BAB II.pdf
Download (1MB)
7. BAB III.pdf
Download (1MB)
8. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (521kB)
9. BAB V.pdf
Download (332kB)
10. DAFTAR PUSTAKA.pdf
Download (920kB)
11. LAMPIRAN.pdf
Download (762kB)
Abstract
ABSTRAK
Angka kejadian preeklampsia pada ibu hamil di RSUD Dr.H.Abdul Moeloek tahun 2023 sebanyak 160 kasus 160 kasus. Penyebab tingginya angka kejadian preeklampsia salah satunya adalah jarak kehamilan (spasing)yang beresiko (<2 tahun dan >5 tahun). Jarak kehamilan merupakan salah satu faktor resiko preeklampsia kehamilan resiko tinggi.
Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hubungan jarak kehamilan (spasing) dengan kejadian preeklampsia pada ibu hamil di RSUD Dr.H. Abdul Moeloek Bandar Lampung Tahun 2023.
Jumlah populasi sebanyak 625 dan sampel sebanyak 87 responden (kasus) dan 87 responden (kontrol). Metode dan desain pada penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain Case Control bersifat retrospektif. Teknik sampling yang digunakan adalah Simple Random Sampling. Uji statistik menggunakan analisis univariat dan bivariat.
Hasil analisis univariat didapatkan lebih dari separuh (74,1%) jarak kehamilan beresiko, ibu hamil dengan preeklampsia (50, 0%). Hasil uji bivariat didapatkan ada hubungan yang signifikan antara jarak kehamilan (spasing) dengan kejadian preeklampsia nilai ( p value 0,024<0,05). Dapat ditarik kesimpulan bahwa ada hubungan jarak kehamilan (spasing) dengan kejadian preeklampsia pada ibu hamil di RSUD Dr.H.Abdul Moeloek Bandar Lampung tahun 2023. Disarankan bagi petugas kesehatan dapat memberikan edukasi pada ibu hamil untuk patuh memeriksakan kehamilan minimal sebanyak 6 kali sehingga dapat mencegah dan memberikan penanganan preeklampsia pada ibu hamil untuk menekan angka kematian ibu.
Kata kunci : Jarak Kehamilan (Spasing), Preeklampsia pada Ibu Hamil
Daftar bacaan : 38 (2014-2024)
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Poltekkes Tanjungkarang Jurusan Kebidanan > Poltekkes Tanjungkarang Jurusan Kebidanan Program Studi Sarjana Terapan Kebidanan |
Depositing User: | agus abang setiawan |
Date Deposited: | 29 Jul 2024 02:17 |
Last Modified: | 29 Jul 2024 02:17 |
URI: | http://repository.poltekkes-tjk.ac.id/id/eprint/5977 |