HANDAYANI, RIRIN (2024) PENATALAKSANAAN ASUHAN GIZI TERSTANDAR PADA PASIEN DIARE DI RUMAH SAKIT URIP SUMOHARJO KOTA BANDAR LAMPUNG TAHUN 2024. Diploma thesis, POLTEKKES KEMENKES TANJUNGKARANG.
1. Lembar Sampul.pdf
Download (42kB)
2. Abstrak.pdf
Download (20kB)
3. Kata Pengantar.pdf
Download (183kB)
4. Daftar Isi.pdf
Download (32kB)
5. BAB I.pdf
Download (43kB)
6. BAB II.pdf
Download (85kB)
7. BAB III.pdf
Download (96kB)
8. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (98kB)
9. BAB V.pdf
Download (24kB)
10. Daftar Pustaka.pdf
Download (32kB)
11. Lampiran.pdf
Download (884kB)
Abstract
World  Health  Organization  (WHO) menyebutkan bahwa diare merupakan suatu penyakit  yang  ditandai  dengan  perubahan  bentuk, konsistensi  tinja yang  lembek  hingga  mencair dan frekuensi BAB lebih  dari biasanya  yaitu  3  kali  atau  lebih  dalam sehari. Penyebab utama kematian akibat diare adalah tatalaksana yang tidak tepat di rumah maupun di sarana kesehatan.
Tujuan penelitian ini untuk melakukan penatalaksanaan asuhan gizi terstandar pada pasien  diare di Rumah Sakit Urip Sumoharjo Tahun 2024.Metode penelitian yang digunakan yaitu studi kasus. Pengumpulan data menggunakan data primer yaitu antropometri,riwayat gizi, riwayat personal dan pengetahuan ibu. Data sekunder seperti data laboratorium, diagnosis medis dan fisik klinis. Subyek penelitian yang digunakan adalah  pasien anak dengan diagnosis  diare yang akan dilakukan penatalaksanaan asuhan gizi terstandar (PAGT) dengan intervensi selama tiga hari.
Hasil penelitian didapatkan pasien dengan diagnosa Gatroenteritis Akut  (GEA) dengan hasil diagnosis gizi yang ditetapkan adalah asupan oral tidak adekuat, perubahan fungsi gastrointestinal, dan kurang pengetahuan terkait makanan dan zat gizi. Status gizi berdasarkan Z-score IMT/U tergolong normal. Pasien mendapatkan diet rendah sisa II, dengan bentuk makanan lunak. Hasil intervensi asupan pasien selama 3 hari yaitu energi 63,6%, protein 64,3%, lemak 65,6%, karbohidrat 63,6%, dan serat 31,3%. Hal ini menunjukkan asupan pasien kurang dari kebutuhan.Diharapkan orangtua dirumah dapat memperbaiki asupan anak dengan cara menjalankan diet yang dianjurkan agar dapat mengoptimalkan gizi sesuai dengan kebutuhan. Orang tua pasien dapat lebih memperhatikan makanan yang dikonsumsi pasien dan menghindari makanan yang memicu diare seperti produk susu, susu, makanan berlemak, bergas, dan makanan yang merangsang saluran pencernaan seperti makanan yang pedas.
Kata Kunci 	: Diare, PAGT, Rendah sisa
Daftar Bacaan :  44 (2005-2024)
| Item Type: | Thesis (Diploma) | 
|---|---|
| Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) | 
| Divisions: | Poltekkes Tanjungkarang Jurusan Gizi > Poltekkes Tanjungkarang Jurusan Gizi Program Studi DIII Gizi | 
| Depositing User: | ruang baca Gizi | 
| Date Deposited: | 19 Jul 2024 09:18 | 
| Last Modified: | 19 Jul 2024 09:18 | 
| URI: | http://repository.poltekkes-tjk.ac.id/id/eprint/5772 | 
