PENGARUH TERAPI ZIKIR ASMA’UL HUSNA TERHADAP PENURUNAN INTENSITAS NYERI PASIEN POST OPERASI SECTIO CAESAREA DI RSIA ANUGERAH MEDICAL CENTRE KOTA METRO TAHUN 2023

WULANDARI, KRISTANTI (2023) PENGARUH TERAPI ZIKIR ASMA’UL HUSNA TERHADAP PENURUNAN INTENSITAS NYERI PASIEN POST OPERASI SECTIO CAESAREA DI RSIA ANUGERAH MEDICAL CENTRE KOTA METRO TAHUN 2023. Diploma thesis, Poltekkes KemenkesTanjungkarang.

[thumbnail of LEMBAR SAMPUL.pdf] Text
LEMBAR SAMPUL.pdf

Download (297kB)
[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (383kB)
[thumbnail of KATA PENGANTAR.pdf] Text
KATA PENGANTAR.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of DAFTAR ISI.pdf] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (292kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf

Download (404kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf

Download (720kB)
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf

Download (549kB)
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (526kB)
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf

Download (393kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (398kB)
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK
Angka persalinan sectio caesarea bulan September tahun 2022 di RSIA Anugerah Medical Centre rata-rata 150 pasien dengan sectio caesarea. Nyeri berdampak pada menurunnya kualitas tidur, stress, ansietas, dan takut apabila dilakukan tindakan bedah kembali. Upaya penanganan nyeri secara non-farmakologi salah satunya adalah zikir asma’ul husna. Tujuan penelitian mengetahui pengaruh terapi zikir asma’ul husna terhadap penurunan intensitas nyeri pasien post operasi sectio caesarea di RSIA Anugerah Medical Centre Kota Metro Tahun 2023. Penelitian kuantitatif metode quasy eksperiment dengan equivalent group pretest-posttest desain. Jumlah sampel 85 responden, waktu penelitian 20 Maret-15 April 2023. Uji statistik wilcoxon. Hasil penelitian didapatkan rata-rata skala nyeri sebelum dan sesudah diberikan terapi zikir asma’ul husna yaitu dari 4,62 menjadi 1,49 dan didapatkan p-value = (0.000) artinya ada pengaruh terapi zikir asma’ul husna terhadap penurunan intensitas nyeri pasien post operasi sectio caesarea. Dengan zikir asma’ul husna akan menghasilkan beberapa efek medis dan psikologis yaitu akan membuat seimbang kadar serotonim dan norepineprin di dalam tubuh. Hal tersebut merupakan morfin alami yang bekerja di dalam otak yang dapat membuat hati dan pikiran merasa tenang sehingga nyeri berkurang. Kesimpulan ada pengaruh terapi zikir asma’ul husna terhadap penurunan intensitas nyeri pasien post operasi sectio caesarea di RSIA Anugerah Medical Centre tahun 2023. Peneliti menyarankan perawat dapat mengajarkan terapi zikir asma’ul husna untuk mengurangi nyeri pasien post operasi sectio caesarea.

Kata kunci : sectio caesarea, zikir asma’ul husna, nyeri
Pustaka : 31 (2014-2022)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Poltekkes Tanjungkarang Jurusan Keperawatan > Poltekkes Tanjungkarang Program Studi Sarjana Terapan Keperawatan
Depositing User: ruang baca Keperawatan
Date Deposited: 13 Feb 2024 07:52
Last Modified: 13 Feb 2024 07:52
URI: http://repository.poltekkes-tjk.ac.id/id/eprint/5382

Actions (login required)

View Item
View Item