@phdthesis{repo5750, school = {POLTEKKES KEMENKES TANJUNGKARANG}, month = {October}, year = {2024}, title = {PENATALAKSANAAN ASUHAN GIZI TERSTANDAR HOME CARE PADA KASUS DM TYPE II DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS RAWAT INAP KEDONDONG KABUPATEN PESAWARAN TAHUN 2024}, url = {http://repository.poltekkes-tjk.ac.id/id/eprint/5750/}, author = {Suryani, Annisa}, abstract = {Menurut Data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2018 menunjukkan peningkatan prevalensi Diabetes Melitus Nasional dari hasil pemeriksaan gula darah naik sebanyak 1,6\% dari tahun 2013. Sementara itu, prevalensi Diabetes Melitus berdasarkan diagnosis dokter pada semua umur rata-ratadi Lampung sebesar 1\% dan di Pesawaran sebesar 0,7\% dari jumlah penderita diabetes di Lampung.Penelitian ini bertujuan untuk melakukan Penatalaksanaan Asuhan Gizi Standar Diabetes Melitus pada anggota ProlanisDi Puskesmas Rawat Inap Kedondong Kabupaten Pesawaran Tahun 2024. Jenis Penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Lokasi penelitian di Wilayah Kerja Puskesmas Rawat Inap Kedondong. Subyek penelitian 1 orang pasien diabetes melitus anggota prolanis. Fokus penelitian ini, yaitu melakukan asuhan gizi (Arsesmen, Diagnosis, Intervensi, Monitoring dan Evaluasi). Pasien menderita penyakit diabetes melitus komplikasi kadar kolesterol dan tekanan darah tinggi dengan keluhan pusing, lemas, lesu, nafsu makan berkurang, dan keadaan gigi geligi yang tidak lengkap (Endentulisme Parsial). Status gizi pasien masuk dalam kategori gizi baik dengan \%LILA 85,6\%. Intervensi yang diberikan yaitu diet DM 1500 kkal + RG dan kolesterol protein 49,5 gr dan pemberian obat oleh dokter puskesmas yang membantu menangani kontrol kadar gula darah pasien. Selama intervensi terjadi kenaikan berat badan sebesar 0,6 kg. Hasil monitoring biokimia nilai gula darah puasa maupun sewaktu pasien mengalami penurunan dari kadar pemeriksaan awal yaitu GDN 94 mg/dl dan GDS 129mg/dl. Begitupun dengan kadar kolesterol mengalami penurunan di akhir intervensi, yaitu 223 mg/dl. Rata-rata asupan pasien yaitu energi 86,7\% protein 99,5\% lemak 98,1\% karbohidrat 84,7\% serat 62,8\% natrium 22,7\% dan kalium 32,4\%.Tidak ada perubahan diagnosis sampai akhir intervensi. Keluhan pusing membaik, nafsu makan membaik. Tekanan darah masih tinggi. Hasil biokimia membaik. Asupan makan membaik pada 3 hari intervensi, namun menurun pada saat pengaturan makan mandiri.Saran ahli gizi untuk melaksanakan kegiatan edukasi dan konseling gizi setiap bulannya pada saat kegiatan prolanis. Kata kunci : Diabetes Melitus Tipe II,Homecsre, PAGT, Daftar Bacaan :42(2013-2024)} }