%0 Thesis %9 Diploma %A Sagita, Yossi Prima %A Poltekkes Tanjungkarang, %A Jurusan Keperawatan Kotabumi, %A D3 Keperawatan Kotabumi, %B Jurusan Keperawatan %D 2022 %F repo:2017 %I Poltekkes Tanjungkarang %T ASUHAN KEPERAWATAN JIWA DENGAN GANGGUAN PERSEPSI SENSORI: HALUSINASI PENDENGARAN PADA KASUS SKIZOFRENIA TERHADAP Tn. D DI RUANG NURI RUMAH SAKIT JIWA DAERAH PROVINSI LAMPUNG TANGGAL 22-26 MARET 2022 %U http://repository.poltekkes-tjk.ac.id/id/eprint/2017/ %X Dampak yang ditimbulkan oleh pasien halusinasi adalah kehilangan kontrol terhadap dirinya sendiri sehingga pasien dapat melakukan bunuh diri, melukai orang lain, bahkan merusak lingkungan.Rumusan masalah laporan ini bagaimana asuhan keperawatan jiwa dengan masalah halusinasi pada kasus skizofreniaterhadap Tn. D. Tujuan laporan ini adalah memperoleh gambaran asuhan keperawatan jiwa dengan secara nyata dengan Gangguan Sensori Persepsi : Halusinasi Pendengaran pada kasus skizofrenia terhadap Tn.D Di Ruang Nuri Rumah Sakit Jiwa Daerah Provinsi Lampung. Pengkajian yang didapat pada Tn. D yaitu mendengar suara-suara bisikan dan klien sering berbicara sendiri. Keluarga juga mengatakan klien sering mondar-mandir keluar rumah,,suka marah-marah sampai memukul orang lain, merusak barang dan suka berbicara sendiri. Badan klien bersih dan rapi, Diagnosa keperawatan adalah gangguan persepsi sensori:halusinasi pendengaran, risiko perilaku kekerasan dan defisit perawatan diri. Intervensi dan implementasi yang penulis lakukan pada diagnosa halusinasi meliputi 4 strategi yaitu, mengontrol halusinasi dengan cara mengahardik, minum obat, bercakap-cakap dengan orang lain dan aktifitas terjadwal. Evaluasi yang diharapkan persepsi sensori pada klien menurun dan klien mampu menerapkan 4 cara mengontrol halusinasi secara mandiri. Kesimpulan laporan ini tidak semua konsep asuhan keperawatan yang terdapat diteori terdapat pada Tn.D Saran Diharapkan pihak rumah sakit membuat jadwal kegiatan setiap hari pasien dan juga membuat jadwal tak setiap minggunya agar perawat dapat mengetahui perkembangan klien setiap harinya. Kata kunci : Asuhan Keperawatan Jiwa, Halusinasi, Skizofrenia Daftar bacaan : 17 (2015-2020)