TY - THES N2 - Demam tifoid adalah penyakit infeksi akut yang terjadi pada usus halus dengan gejala demam satu minggu atau lebih dan disertai dengan gangguan pada saluran pencernaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pemeriksaan widal demam tifoid pada penderita di wilayah kerja puskesmas Satelit Bandar Lampung tahun 2018-2020. Jenis penelitian ini bersifat deskriptif, sampel yang diambil dari buku register laboratorium penderita demam tifoid, dan analisa data yang digunakan adalah univariat. Hasil penelitian menunjukan penderita demam tifoid di Puskesmas Satelit Bandar Lampung tahun 2018-2020 sebanyak 520 penderita. Pada tahun 2018 penderita berjumlah 186 penderita (35,76%), tahun 2019 sebanyak 193 penderita (37,12%), dan ditahun 2020 mengalami penurunan jumlah penderita demam tifoid dengan kasus 141 penderita (27,12%). Penderita berdasarkan jenis kelamin tahun 2018-2020 menunjukan penderita terbanyak ditahun 2019 laki-laki berjumlah 70 penderita (33,65%) dan perempuan berjumlah 123 penderita (39,42%). Penderita demam tifoid berdasarkan kelompok usia. Penderita demam tifoid berdasarkan kelompok usia tahun 2018-2020 terbanyak mulai dari kelompok usia 5-14 tahun yaitu sebanyak 183 penderita (35,14%) dan jumlah penderita demam tifoid terendah adalah kelompok usia >75 dengan jumlah 8 penderita (1,55%). Kata Kunci :Demam Tifoid Daftar Bacaan : 25 (2005-2020) AV - restricted PB - Poltekkes Tanjungkarang UR - http://repository.poltekkes-tjk.ac.id/id/eprint/1716/ Y1 - 2021/10/15/ ID - repo1716 M1 - diploma TI - GAMBARAN JUMLAH PENDERITA DEMAM TIFOID DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SATELIT BANDAR LAMPUNG TAHUN 2018-2020 A1 - SARI, NITA WULAN ER -